Transparan dalam Pelaporan Keuangan, Denpasar Raih WTP 6 Kali Berturut-Turut
(Baliekbis.com), Direktorat Jenderal Perbendaharan Negara (DJPBN) menyelenggarakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah Tahun 2018 dengan tema “Pengelolaan Keuangan Negara yang Sehat untuk Indonesia Kuat”. Acara ini bertempat di Dhanapala Jakarta pada Kamis (20/09). Pada Rakernas kali ini, Pemerintah memberikan penghargaan bagi 93 entitas Kementerian Negara/Lembaga dan Pemerintah Daerah (Provinsi, Kota, dan Kabupaten) yang mendapat opini terbaik, Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Pemerintah Kota Denpasar sendiri telah menerima penghargaan WTP sebanyak 6 kali berturut-turut. Penghargaan ini diberikan kepada entitas pemerintah atas capaian WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) Hal tersebut dikarenakan telah dilakukannya pemeriksaan laporan keuangan Pemerintah Kota Denpasar yang dinilai telah transparan dan akuntabel.
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati dan diterima oleh Asisten Administrasi Umum Pemkot Denpasar, IGN Eddy Mulya mewakili Walikota Denpasar IB Rai Dharmawijaya Mantra. Dalam sambutan Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati “Laporan keuangan itu harusnya dipakai sebagai alat untuk feed back membuat perencanaan yang lebih baik. Perbaikan pengelolaan negara bertujuan meningkatkan kualitas penggunaan keuangan negara yang lebih baik. Menurut Sri Mulyani, jika setiap kementerian/lembaga dapat menggunakan anggaran secara efektif, pelaksanaan APBN pun akan jadi jauh lebih baik yang pada akhirnya menguatkan pertumbuhan ekonomi. Masih banyak pekerjaan rumah yang perlu dilakukan, khususnya dari temuan-temuan BPK terhadap laporan keuangan yang telah diaudit.
Sementara itu, Asisten Administrasi Umum Pemkot Denpasar, IGN Eddy Mulya mengatakan penghargaan ini adalah bentuk motivasi untuk Pemerintah Kota Denpasar untuk terus melakukan upaya semaksimal mungkin, khususnya terkait transparansi laporan keuangan. “Tentu ini adalah bagian dari motivasi dan penghargaan ini berkat kerja sama yang luar biasa dalam memaksimakan kinerja,” ungkapnya.
Lebih lanjut disampaikan bahwa penghargaan ini merupakan salah satu indikator adanya upaya sungguh-sungguh dari Pemerintah Kota Denpasar untuk terus memperbaiki kualitas pengelolaan keuangan negara sebagai fondasi kuat untuk mewujudkan mencapai Indonesia yang mandiri dan berdaya saing. “Daerah dan pemerintah pusat harus terus bersinergi untuk mewujudkan pembangunan ke arah yang lebih baik, dan Pemerintah Kota Denpasar akan terus berupaya maksimal dalam melaksanakan tugas dan fungsi guna mendukung pembangunan nasional”, tambahnya. (Dev)