UGM Buka Pertashop Sebagai Inkubator Kewirausahaan Mahasiswa 

(Baliekbis.com), UGM terus berupaya mengembangkan program kewirausahaan di kampus untuk mendukung program pemerintah dalam mencetak wirausaha baru Indonesia. Pengembangan kewirausahaan yang dilakukan dalam bentuk inkubator bisnis mahasiswa salah satunya seperti dengan merintis usaha Pertamina Shop (Pertashop) yang dikelola oleh Unit Kegiatan Mahasiswa Koperasi Mahasiswa (UKM Kopma) UGM.
Ketua Kopma UGM, Asep Mahendra mengatakan Pertashop UGM yang berlokasi di Jalan Persatuan, Sendowo, Sinduadi, Sleman mulai beroperasi sejak bulan September 2022. Usaha pertashop ini selain menjadi inkubator bisnis bagi mahasiswa UGM juga diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.
“Kami sampaikan terima kasih kepada UGM dan Pertamina yang telah mendukung dalam merealisasikan gagasan positif Pertashop sebagai wadah inkubator jiwa kewirasusahaan mahasiswa yang dimotori Kopma UGM,”paparnya, Jum’at (16/12) saat acara Peresmian Operasional Pertashop UGM.
Asep menyebutkan usaha Pertashop mampu membantu Kopma UGM dalam mengembangkan bisnis setelah sempat meredup selama pandemi Covid-19. Buktinya, bisnis Pertashop mengalami kenaikan omset yang cukup signifikan sejak awal beroperasi.
“Kedepan Kopma akan terus mengembangkan usaha di sektor lainnya termasuk saat ini tengah menyiapkan co-working space,” ungkapnya.
 Rektor UGM, Prof. Dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG(K)., Ph.D., menyampaikan pembukaan Pertashop di UGM ini menjadi langkah yang baik bagi Kopma UGM agar bisa lebih bergairah dalam mengembangkan usahanya. Selain itu, kehadiran Pertashop ini juga diharapkan bisa bermanfaat bagi seluruh anggota Kopma UGM dalam melatih keterampilan berwirausaha.
“Jadi bisnis Pertashop ini bukan sekedar untuk profit saja, tetapi menjadi ajang melatih keterampilan wirausaha,” terangnya.  Ia mengatakan bahwa UGM akan terus mendukung pengembangan usaha yang dilakukan oleh Kopma UGM. Kedepan ia juga berharap sinergi dengan Pertamina bisa terus bertumbuh, berkembang, serta memberi manfaat bagi sivitas akademika UGM dan masyarakat luas.
Sementara itu, Direktur Pemasaran Regional PT. Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra menyampaikan dukungan pengembangan usaha yang dilakukan oleh Kopma UGM. Pendirian Pertashop ini menjadi kolaborasi pertama dengan perguruan tinggi di Indonesia yang akan diikuti oleh sejumlah universitas lain dalam beberapa waktu dekat.
“Salah satu peran Pertamina sebagai BUMN adalah menjalankan pelayanan publik memberikan kontribusi bagi negara dan ini sejalan dengan tridharma perguruan tinggi. Karenanya kami mendukung penuh pengembangan Pertashop di UGM ini yang mendekatkan dunia pendidikan dan penelitian dengan dunia bisnis, sinkronisasi inkubasi dengan mahasiswa,”urainya. (ika)