Unmas Catat Sejarah, Sebagai Perguruan Tinggi Swasta Pertama Raih Akreditasi Unggul untuk Bali, NTB dan NTT
(Baliekbis.com), Universitas Mahasaraswati (Unmas) Denpasar kini sedang berbahagia atas pencapaian bersejarah sebagai perguruan tinggi swasta pertama yang meraih akreditasi unggul untuk wilayah Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Nusa Tenggara Timur (NTT).
Prestasi yang diputuskan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) setelah visitasi yang berlangsung dari tanggal 7 hingga 9 Juni lalu, dituangkan dalam SK BAN-PT Nomor 1176/SK/BAN-PT/Ak/PT/VI/2024.
Rektor Unmas Denpasar, Dr. Drs. I Made Sukamerta, M.Pd, menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan mutu pendidikan hingga mencapai standar internasional. “Kami akan mendorong program studi yang sudah meraih predikat unggul untuk mencapai tingkat internasional. Meski tantangan ini berat, kami memiliki semangat untuk mewujudkannya,” ujarnya dalam pertemuan di kampus Unmas Denpasar, Jumat (28/6).
Sukamerta menambahkan pihaknya akan selalu memperbaiki Tridharma Perguruan Tinggi di Universitas Mahasaraswati Denpasar ke arah yang lebih baik. “Tentunya, akan memalukan jika kita menyandang akreditasi unggul tetapi tidak memiliki nilai lebih,” imbuhnya.
Dengan akreditasi unggul ini, Rektor berharap Unmas Denpasar menjadi pilihan utama masyarakat untuk melanjutkan pendidikan tinggi. Saat ini, Unmas Denpasar menduduki peringkat ke-64 dari lebih dari 4.400 perguruan tinggi swasta di Indonesia. Menurut Sukamerta, prestasi ini tidak terlepas dari sumber daya manusia yang dimiliki Unmas Denpasar, yang terdiri dari 122 doktor dan 14 guru besar yang lahir dari rahim Universitas Mahasaraswati Denpasar.
Unmas Denpasar memiliki sembilan fakultas, dengan tiga fakultas di bidang kesehatan yang menjadi unggulan: Fakultas Farmasi, Fakultas Kedokteran, dan Fakultas Kedokteran Gigi. Penerimaan mahasiswa baru untuk ketiga fakultas ini dibatasi sesuai kuota yang ditentukan, yaitu 125 mahasiswa untuk Fakultas Kedokteran Gigi, 50 mahasiswa untuk Fakultas Kedokteran, dan 200 mahasiswa untuk Fakultas Farmasi.
Sementara itu, fakultas lainnya seperti Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Bahasa Asing, Fakultas Hukum, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Pertanian dan Bisnis, Fakultas Teknik, dan program pascasarjana masih membuka pintu lebar-lebar bagi masyarakat yang ingin menempuh pendidikan tinggi dengan mutu yang terjamin di Unmas Denpasar. (ist)