Yayasan Bhakti Tanoto Perkuat Kerja Sama dengan UGM
(Baliekbis.com), Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Yayasan Bhakti Tanoto kembali menjalin kerja sama dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, serta pemberian beasiswa bagi mahasiswa berprestasi. Hal tersebut mengemuka saat penandatangan nota kesepahaman bersama antara Rektor UGM, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng., dan Sekretaris Yayasan Bhakti Tanoto, Lucky Kurniawan di Ruang Tamu Rektor UGM, Jum’at (17/5).
Dalam kesempatan itu turut dilakukan penandatangan perjanian kerja sama terkait sumbangan pendidikan dana abadi beasiswa sahabat UGM dan pemberian beasiswa untuk mahasiswa program sarjana. CEO Global Tanoto Foundation, Dr. J.Satrijo Tanudjojo menyampaikan rasa terima kasih kepada UGM yang telah bersedia bermitra dengan Tanoto. Pihaknya menjalin kerja sama dengan berbagai perguruan tinggi di Indonesia sebagai upaya untuk mendorong peningkatan peringkat perguruan-perguruan tingi Indonesia di dunia.
“Terima kasih pada UGM yang mau bermitra dengan kami dan harapannya kerja sama bisa diperluas dibidang-bidnag lainnya di masa mendatang,” jelasnya. Satrijo menyampaikan bahwa Tanoto telah lama bekerja sama dengan UGM, khususnya dalam pemberian besiswa. Hingga saat ini telah diberikan lebih dari 500 beasiswa bagi mahasiswa UGM. Tak hanya itu, juga mendukung riset dosen dan beeberapai proyek mahasiswa.
Dia berharap kedepan kerja sama dapat lebih diperluas dalam bidang-bidang lainnya. “Semoga kerja sama bisa langgeng dan menghasilkan dampak yang menjadikan UGM semakin baik kedepannya,” tuturnya. Rektor UGM, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng., mengucapkan terima kasih kepada Tanoto yang telah lama bekerjasama dengan UGM. Melalui kerja sama yang telah dan akan dilaksanakan, Tanoto turut berkontribusi dalam menciptakan calon pemimpin-pemimpin bangsa dan memproduksi sarjana yang mendukung kemajuan bangsa.
“UGM tidak bisa berjalan sendiri untuk mempercepat dan meningkatkan kontribusi bai kemajuan bangsa sehingga kerja sama dengan mitra snagat diperlukan,”katanya. Panut berharap dengan kerja sama yang dijalin nantinya dapat meningkatkan kontribusi UGM dalam memberikan manfaat bagi masyarakat dan mendorong kemajuan bangsa. (ika)