Yuk Buat Bumbu Ikan Bakar Tradisional yang Enak
(Baliekbis.com), Salah satu varian bumbu ikan bakar adalah bumbu tradisional yang memiliki cita rasa gurih berbumbu yang nikmat. Jika ingin mencoba membuat ikan bakar dengan bumbu tradisional, ini dia cara membuatnya.
Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 4 buah cabai merah kriting
- 2 cm jahe
- 2 sdt ketumbar, sangrai
- garam secukupnya
Bumbu utuh:
- 3 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 1 batang serai, potong-potong dan memarkan
Cara Membuat:
- Siapkan ikan yang ingin dibakar, buang isi perut dan cuci bersih. Lumuri ikan dengan jeruk nipis, sedikit garam dan lada bubuk. Diamkan.
- Tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan bumbu utuh. Tuang sedikit air, masak bumbu hingga matang atau tidak terasa langu. Angkat.
- Jika suka bumbu lebih meresap ke dalam ikan, goreng dulu ikan hingga matang, angkat dan oles dengan bumbu.
- Bakar ikan di atas bara api. Jika tidak ada alat bakar, bisa juga dipanggang dengan teflon hingga bumbu kering dan meresap.
Angkat ikan bakar dan siap sajikan dengan sambal dan sayur lalapan. (ist)